Berita ViralRagam

Viral Bocah Kesangkut Buntut Layangan dan Terbang

Kejadian itu terjadi pada sebuah acara lomba di dekat laut Taiwan

CHINA, BI – Seorang balita berusia 3 tahun di Tiongkok terjerat pada ekor layang-layang raksasa dan terbawa terbang ke udara hingga ketinggian beberapa meter. Nasib baik masih berpihak kepada balita perempuan yang kemudian bisa terselamatkan.

Mengutip News Week, insiden itu terjadi dalam sebuah festival layang-layang internasional di Kota Hsinchu, Tiongkok Minggu (30/8) waktu setempat. Disebutkan, balita itu tiba-tiba terjerat pada sebuah layang-layang raksasa berwarna oranye yang memiliki ekor cukup panjang.

Saat peragaan berlangsung, tiba-tiba bagian ekor layang-layang mengikat tubuh balita tersebut karena angin yang sangat kencang.

Berdasarkan konfirmasi dari perwakilan Pemerintah Kota Hsinchu, Chang Li-ke bahwa kecepatan angin pada waktu kejadian mencapai kategori 7 pada skala Beaufort (Antara 32 dan 38 mil per jam).

Setelah tubuhnya terbelit, balita itu kontan terbawa mengapung ke udara bersama dengan layang-layang. Tubuh gadis kecil itu tampak terombang-ambing di udara bersama ekor layang-layar yang tertiup angin kencang

Pengunjung yang berada di lokasi kejadian pun histeris dan berkumpul di bawah gadis itu untuk bersiap menangkapnya.

Pengunjung yang berada di bawah berusaha menggapai ekor layang-layang dan akhirnya berhasil meraihnya.

Dari cuplikan video yang tersebar, gadis kecil itu melayang di udara sekira puluhan detik hingga ekor layang-layang bisa ditarik ke bawah. Menurut laporan media setempat, balita nahas itu menderita luka ringan pada leher dan memar di wajah.

Atas kejadian tersebut, panitia penyelenggara langsung menghentikan acara yang berlangsung dekat perairan selat Taiwan.

Pemerintah Kota Hsinchu kemudian melakukan penyelidikan dan peninjauan keamanan di lokasi kejadian. Sekaligus menyampaikan permintaan maaf. (News Week/rdo/jpnn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.