Daerah

Gorontalo Banjir 1 Meter, Curah Hujan Tinggi Sungai Meluap

Gorontalo, BI – Banjir di Kecamatan Tomilito, Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, yang merendam Desa Milango dan Desa Bubode dengan ketinggian 1 meter, Minggu malam, 14 Februari 2021, menutup akses jalan desa.

“Kendaraan sulit masuk ke desa kami, sebab banjir menggenangi jalan utama di Dusun Milango Bawah, Desa Milango, dengan ketinggian lebih dari 1 meter. Padahal untuk menuju desa ini, harus melewati desa tersebut,” kata Kepala Desa Bubode, Ronal Adam.

Ketinggian air banjir yang ekstrem itu, kata dia, tidak hanya menggenangi permukiman warga namun menutup akses jalan utama di dua desa itu sehingga bantuan yang diarahkan ke desa ini sulit tembus.

Kendaraan yang akan memasuki desa ini terhalang ketinggian air di Dusun Milango Bawah, Desa Milango, yang disertai arus deras. “Sangat berisiko jika kendaraan memaksa masuk,” katanya.

Air datang dari Sungai Bubode ke arah Desa Milango, yaitu desa pertama yang dijumpai saat akan memasuki wilayah Tomilito bagian dalam tersebut.

Ronal berharap Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara mempercepat penanganan musibah tersebut, mengingat warga terdampak memerlukan bantuan makanan dan perlengkapan lainnya.

Banjir dipicu curah hujan tinggi serta meluapnya Sungai Bubode sejak Minggu sore sekitar pukul 15.00 WITA. Hingga Minggu malam air belum surut sebab hujan masih mengguyur.[Temp/Antara]

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Lihat Juga Berita Ini :
Close
Back to top button
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.