InternasionalKesehatan

3 Varian dari India Tersebar Hampir Ke Seluruh Wilayah Inggris

JAKARTA, BI – Klaster kasus varian B1617 asal India ditemukan di hampir seluruh wilayah di Inggris. Para ilmuwan menemukan tiga varian dari India yang diperkirakan mampu menghindari respons kekebalan tubuh dan bisa lebih cepat ditularkan.

Ketiga varian ini dikenal sebagai B16171, B16172 dan B16173. Varian-varian ini sedang diselidiki Public Health England (PHE). PHE menilai varian B16172 memberikan risiko kesehatan yang tinggi bagi masyarakat.

Dalam dokumen PHE, 48 klaster varian B16172 telah diidentifikasi, termasuk di sekolah menengah dan pertemuan keagamaan.

“Varian ini dapat dengan mudah menjadi dominan di London pada akhir Mei atau awal Juni,” kata Ahli Epidemiologi Klinis Deepti Gurdasani, dikutip dari Guardian pada Jumat (7/5).

PHE mengungkapkan 15 kasus varian B16172 ditemukan di sebuah fasilitas kesehatan di London. Nyatanya, masyarakat pada klaster tersebut telah mendapatkan dosis kedua vaksin AstraZeneca seminggu sebelum terjangkit varian B16172.

“Cara paling efektif untuk menghentikan perkembangan dan penyebaran varian adalah dengan terus menekan tingkat infeksi dan penularan virus di wilayah kami,” ujar Kepala Petugas Medis Irlandia Utara Dr Michael McBride. (mcr9/jpnn)

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Back to top button
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.