Kakek 70 Tahun Terjun Dari Lantai 1 di Tsing Yi
Hong Kong, BI – Hari ini pukul 14:15 siang (26/7 ditemukan seorang pria jatuh dari atas tempat tingalnya di Hong Cheung di Cheung Hong Estate, Tsing Yi.
Pria tua tersebut jatuh dari kanopi di lantai pertama. Warga yang menyaksikan peristiwa tersebut langsung menelepon polisi untuk meminta bantuan.
Paramedis memastikan bahwa pria itu sudah meninggal akibat bunugdiri. Polisi kemudian menutupi tubuh dengan kain putih dan membawa jenazah dari tempat kejadian kerumah sakit untuk ditindak lanjuti.
Setelah penyelidikan awal, dipastikan bahwa pria itu bermarga Lau (70 tahun) dan diyakini telah jatuh dari koridor gedung. Penyebab pastinya kenapa bunuhdri polisi akan ditentukan setelah otopsi dilakukan.
Berkaitan dengan peristiwa bunuhdiri tersebut pemerintah membagikan nomor telepon yang bisa dihubungi dan diajak curhat dan berbicara dengan hotline multi bahasa, semua fihak yang memiliki kecenderungan ingin bunuh diri atau depresi, silakan hubungi The Samaritans Hong Kong : 28960000.
Karena bunuhdiri bukan satu – satunya jalan untuk menyelesaikan masalah maka pemerintah menyarankan warga Hong Kong untuk tidak sungkan-sungkan bertelepon dengan kami. [BI/dimsum]