Hong KongInternasional

4 PRT Positif, HK Larang Penerbangan Manila

Hong Kong, BI – Otoritas kesehatan menangguhkan penerbangan dari Manila yang dioperasikan oleh Cebu Pacific Air pada hari Jumat [3/9] ditengah izin  pekerja rumah tangga {PRT] yang divaksinasi penuh dari Indonesia dan Filipina sudah boleh kembali terbang dan bekerja di wilayah Hong Kong.

Larangan terbang tersebut  dipicu adanya empat PRT yang terbang dua hari lalu ternyata  positif Covid-19, dan satu penumpang lainnya tidak memenuhi syarat masuk. Larangan terbang ini berlaku hingga 16 September

Pusat Perlindungan Kesehatan (CHP) mengatakan empat PRT dari Filipina tersebut  semuanya terinfeksi dengan strain mutan L452R yang berpotensi lebih menular.

Keempat wanita tersebut  berusia antara 32 dan 45 tahun dinyatakan jika semuanya  telah divaksinasi lengkap dengan suntikan Sinovac atau BioNTech.

Secara terpisah, pusat kesehatan telah menghapus lima kasus yang dikonfirmasi sebelumnya, dengan mengatakan jejak virus yang ditemukan dalam spesimen mereka kompatibel dengan jenis vaksin.

Dari lima pasien yang telah menerima vaksin Covid di pusat inokulasi komunitas, sementara empat sisanya mengunjungi klinik swasta yang sama yang menyediakan vaksinasi Covid.

Pisat kesehatan / CHP HK mengatakan telah melakukan pemeriksaan ulang  semua kasus lokal yang tercatat sejak program vaksinasi dimulai pada Februari, mengingat sampel positif baru-baru ini yang ternyata terkontaminasi oleh jenis vaksin.[bi]

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.