Hong Kong

HK Segera Tuntaskan Vaksinasi Lasnia dan Anak

Hong Kong, BI – Dalam pidatonya hari ini [11/3] Kepala Eksekutif Carrie Lam mengatakan pemerintah memiliki banyak pekerjaan untuk meningkatkan target vaksinasi Lansia dan anak – anak Hong Kong.

Berbicara pada konferensi pers pandemi hariannya tersebut Lam juga mengatakan jika akibat tingkat vaksinasi Lansia yang rendah maka terjadi kematian pada gelombang kelima Covid ini.

Dia juga mengatakan jika semua anak divaksinasi, mereka bisa kembali ke sekolah setelah Paskah. Oleh karena itu Lam kembali mendesak warga segera mendapatkan vaksinasi.

Ditanya apakah jika tingkat vaksinasi yang lebih tinggi aturan jarak sosial akan dilonggarkan, CE mengatakan langkah-langkah masih diperlukan untuk mengekang penyebaran virus.

“Tidak sesederhana itu. Bukannya jika kita telah mencapai tingkat vaksinasi tertentu, kita dapat menghapus semua tindakan jarak sosial. Efek yang paling penting dari vaksinasi adalah untuk mengurangi kasus parah dan kematian, ”katanya.

Sekretaris Layanan Sipil Patrick Nip, selaku pengawas program inokulasi Hong Kong, mengatakan sekitar 89 persen orang berusia 60 hingga 69 tahun telah menerima vaksin, setidaknya satu suntikan.
Untuk kelompok usia 70 hingga 79 tahun hanya 79 persen orang, adapun di atas 80-an hanya 54 persen yang memiliki setidaknya satu dosis.

Rencananya pada 18 Maret, pemerintah akan melakukan vaksinasi sekitar 40.000 orang di 970 fasilitas dan 130 panti jompo yang tersisa. Selain itu tim medis juga akan ada layanan inokulasi di rumah bagi lansia yang tinggal sendiri.

Kepala Tenaga Kerja Law Chi-kwong mengatakan pihak berwenang masih merasa sulit untuk mendorong vaksinasi di panti jompo karena alasan keberatan dari keluarga dan kerabat.[Bi/RTHK]

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Back to top button
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.