Presiden Xi Akan Hadiri Upacara Kemerdekaan Hong Kong
Hong Kong, BI – Presiden Xi Jinping dijadwalkan akan menghadiri upacara peringatan 25 tahun kembalinya Hong Kong ke tanah air sekaligus akan meresmikan pemerintahan keenam Daerah Administratif Khusus Hong Kong.
Menurut sumber, kunjungan Presiden Xi Jinping ke Hong Kong kali ini sekaligus akan memimpin jalannya pelantikan pemimpin Hong Kong baru juga mengunjungi Science Park dan Hong Kong Palace Museum
Presiden Xi diperkirakan tiba di Hong Kong pada hari Kamis [30/6] dan dia tidak akan menginap. Diampaikan oleh sumber rombongan presiden akan datang dengan kereta api di Stasiun West Kowloon.
Ribuan polisi akan diekrahkan untuk menjaga keamanan Presiden Xi dan delegasi pejabat daratan yang akan tiba.
Mereka akan menghadiri jamuan makan yang diselenggarakan oleh Kepala Eksekutif Carrie Lam di Gedung Pemerintah sebelum bertemu dengan Kepala Eksekutif yang ditunjuk, John Lee dan tim barunya.
Sementara itu, bagi penumpang yang kebetulan akan bepergian ke Shenzhen melalui kereta api berkecepatan tinggi tersebut harus menjalani pemeriksaan keamanan dua kali lebih ketat.
Otoritas Stasiun Kereta Api Fuzhou dan Stasiun Kereta Api Xiamen juga telah mengumumkan aturan pengetatan pemeriksaan tersebut dan telah efektif sejak 26 juni hingga 2 juli 2022.[bi]