Minum Air Disebut Bisa Stabikan Emosi Seseorang
Jakarta, BI – Manfaat air minum memang luar biasa, bahkan emosi sesorang bisa menjadi lebih stabil saat kebutuhan cairan tercukupi. Alasannya, ketika kita cukup minum dan tubuh terhidrasi dengan baik, fungsi otak dan suasana hati dapat meningkat. Jadi, pikiran pun akan semakin tenang.
Minum air putih merupakan bagian dari pola hidup sehat yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Umumnya, orang dewasa disarankan minum air putih sebanyak 2–3 liter atau kurang lebih 8 gelas setiap hari.
Jumlah kebutuhan air putih ini bisa bertambah jika Anda sedang berolahraga, saat cuaca panas, tengah hamil atau menyusui, dan ketika sedang demam, muntah-muntah, diare, atau menderita gangguan kesehatan lainnya.
Kaitan Antara Minum Air Putih dan Ketenangan Tubuh
Tidak minum air putih dengan cukup akan membuat tubuh kekurangan cairan atau dehidrasi. Ketika dehidrasi, Anda bisa mengalami sejumlah gejala, seperti kelelahan, pusing, mulut kering, kram otot, dan sembelit.
Di samping itu, kekurangan cairan diketahui dapat menurunkan fungsi otak, terutama kemampuan untuk fokus, berkonsentrasi, dan berpikir, serta memperburuk suasana hati yang bisa menyebabkan mudah marah dan tidak tenang. Hal ini tentunya berdampak pada produktivitas Anda sepanjang hari.
Untuk mencegah keluhan-keluhan tersebut, Anda perlu minum air putih yang cukup setiap harinya. Bila tubuh terhidrasi dengan baik, Anda akan merasa lebih berenergi, otak akan berfungsi secara optimal, dan mood Anda juga akan lebih baik.
Nah, dengan kondisi badan yang sehat dan emosi yang stabil karena rutin minum air putih, Anda bisa merasakan ketenangan di dalam tubuh maupun pikiran Anda.
Manfaat Lain dari Mencukupi Kebutuhan Air Putih
Selain itu, mencukupi asupan cairan sehingga tubuh terhidrasi dengan baik dapat memberikan beragam manfaat bagi tubuh, di antaranya:
- Sistem pencernaan lebih sehat dan risiko munculnya konstipasi lebih rendah
- Berat badan stabil
- Suhu tubuh bisa tetap normal
- Kesehatan organ-organ penting, seperti ginjal dan jantung, lebih terjaga
- Kadar elektrolit seimbang
- Kesehatan sendi dan otot tetap terjaga
- Melihat manfaat-manfaatnya di atas, maka bisa dipastikan peran air putih dalam menciptakan ketenangan dan meningkatkan kesehatan tubuh sangatlah penting. Jadi, pastikan Anda selalu memenuhi kebutuhan cairan setiap harinya dengan minum air putih yang cukup, ya.
Agar manfaat yang didapat lebih optimal, perhatikan jenis air yang hendak dikonsumsi. Konsumsilah air yang tidak berasa, tidak berbau, tidak berwarna, tidak mengandung kuman atau mikroorganisme, dan tidak mengandung logam berat. [alldok]