Tim Gabungan Operasi dan Cegat 552 Orang Untuk Diperiksa
Hong Kong, BI – Pemerintah Hong Kong semakin tegas menindak ketidak patuhan, kemarin [27/11] beberapa unit kepolisian, bersama Departemen Pertanian, Perikanan, Konservasi, Komisi Persaingan, Departemen Kebersihan Pangan dan Lingkungan, Departemen Pemadam Kebakaran, Departemen Imigrasi, dan Departemen Kelautan mengadakan operasi gabungan dengan sandi “ Pine Tower” di Pulau Hong Kong.
Operasi gabungan skala besar tersebut diluncurkan untuk memerangi aktivitas triad, imigran ilegal dan aktivitas tenaga kerja ilegal.
Selama operasi, petugas menginspeksi 32 pedagang grosir ikan di pasar Aberdeen, dan mencegat 552 orang.
Selama operasi, ditemukan juga bahwa pedagang grosir ikan diberi peringatan oleh departemen terkait karena melanggar ketentuan sewa.
Polisi akan terus melakukan operasi yang dipimpin intelijen dan bekerja sama dengan departemen dan pemangku kepentingan terkait untuk memerangi triad/geng/komplotan penjahat dan sumber pendapatan mereka.[bi]