Daerah

Ribuan Kendaraan Pemudik Penuhi Dermaga Pelabuhan Merak

CILEGON, BI – Ribuan pemudik tujuan Bakauheni, Lampung terpaksa harus antre hingga 5 jam untuk bisa memasuki kapal Feri di Pelabuhan Merak, Banten.

Hal ini dikarenakan adanya lonjakan penumpang kapal seperti yang telah diprediksi oleh pihak PT ASDP Indonesia Feri cabang Merak.

Ribuan pemudik dari berbagai daerah sudah mulai terlihat memenuhi area Dermaga 1 dan 2 regular, Pelabuhan Merak.

Tercatat realisasi kendaraan roda dua yang telah menyeberang mencapai 546 unit atau naik 11 persen dibandingkan realisasi tahun lalu mencapai 493 unit.

Sementara kendaraan roda empat mencapai 4.342 unit atau turun 20 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 5.410 unit. Total seluruh kendaraan tercatat 7.804 unit yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa pada H-6 atau turun 10 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 8,661 unit.

Salah seorang pemudik asal Bogor, Amirudin Lubis mengaku sebelumnya dia sudah berada di Pelabuhan Merak sejak pukul 4 sore dan dirinya juga sudah mengantre lebih dari 5 jam untuk bisa segera memasuki ke kapal.

Diperkirakan, puncak arus mudik lebaran 2024 ini akan terjadi pada dini hari malam nanti. Kemungkinan juga para pemudik yang akan menyeberang ke Pulau Sumatera akan terus meningkat.

Total penumpang yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa mulai dari H-7 hingga H-6 tercatat 69.402 orang atau turun 16 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 83.030 orang.

Untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 14.706 unit atau turun 9 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 16.211 unit. [BI]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.