Kesehatan

Tips Awet Muda Secara Alami

Jakarta, BI [10/07] – Penuaan pada dasarnya merupakan proses alami yang tidak dapat dihindari. Walau begitu, ada beberapa kebiasaan pola hidup sehat yang dapat Anda terapkan untuk tetap awet muda secara alami.

Akan tetapi yang perlu Anda ingat, dibutuhkan komitmen jangka panjang dan konsistensi dalam menerapkan kebiasaan tersebut untuk mendapatkan tubuh maupun wajah yang awet mudah secara alami.

Berikut ini adalah ragam tips awet muda secara alami yang dapat Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari:

1. Perhatikan asupan nutrisi

Asupan nutrisi yang sekarang Anda konsumsi bisa menjadi pondasi kesehatan Anda hingga masa tua nanti. Menerapkan pola makan yang sehat untuk tetap awet muda bukan berarti Anda harus menjalani aturan makan yang ketat dan rumit.

Langkah termudah yang bisa Anda lakukan untuk awet muda secara alami adalah dengan menambahkan lebih banyak buah, sayuran, dan biji-bijian, terutama yang kaya akan antioksidan, pada menu makanan harian Anda.

Hindari makanan yang tinggi lemak jenuh, mengandung banyak kolesterol, dan garam. Sebaliknya, konsumsilah makanan dan minuman yang banyak mengandung protein, lemak sehat, serat, kalsium, zat besi, magnesium, dan vitamin yang semuanya dapat menjaga organ tubuh Anda tetap berfungsi secara optimal.

2. Rajin berolahraga

Olahraga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Salah satunya adalah menurunkan risiko terkena penyakit kronis seperti kanker, diabetes, dan jantung yang dapat mempercepat proses penuaan.
Berenang, berlari, yoga, atau olahraga lainnya yang Anda sukai bisa Anda lakukan untuk menjaga diri agar terhindar dari segala jenis penyakit dan tentu saja tetap awet muda secara alami. Jika merasa kesulitan untuk berolahraga, usahakan diri Anda tetap aktif bergerak dalam menjalani keseharian.

3. Rawat kulit

1. Hindari sengatan matahari langsung dengan menggunakan pakaian tertutup, kacamata hitam, dan mengoleskan tabir surya saat berada di luar ruangan.
2. Gunakan pelembap wajah atau losion tubuh secara rutin.
3. Jangan terlalu sering mencuci muka agar kadar minyak alami yang menjaga kelembapan kulit tidak hilang dan memunculkan keriput.
4. Pilih produk perawatan wajah dan tubuh yang mengandung asam alfa hidroksi (AHA), retinoid, vitamin C, koenzim Q10, ekstrak biji anggur, niacinamide, peptida, retinol, dan ekstrak teh.
5. Konsumsi suplemen yang mengandung vitamin C dan vitamin E, suplemen yang mengandung antioksidan seperti asam lipoat alfa, suplemen probiotik, atau suplemen yang mengandung bubuk protein laut dan berbagai nutrisi.

4. Terapkan gaya hidup sehat

Berikut ini adalah beberapa gaya hidup sehat yang bisa Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari:
– Menerapkan pola tidur yang baik, yakni dengan waktu tidur yang cukup (paling tidak 8 jam sehari), serta posisi tidur yang benar dan nyaman.
– Berhenti merokok dan berhenti mengonsumsi minuman beralkohol.
– Menjaga romantisme dan aktif secara seksual dengan pasangan.
– Membiasakan diri untuk murah senyum dan tertawa, karena ini dapat membantu Anda terlihat lebih menarik dan lebih muda.

5. Kurangi stres

Stres kronis dapat menyebabkan proses peradangan tanpa disadari. Hal ini bisa menyebabkan penuaan dini pada kulit dan mempercepat pembentukan keriput. Selain itu, stres juga dapat memicu ganguan kesehatan lainnya seperti penyakit kardiovaskular, migrain, juga epilepsi.
Kunci awet muda secara alami adalah jiwa dan raga yang sehat. Cobalah untuk tetap aktif dan melakukan berbagai kegiatan positif, misalnya dengan berolahraga, menghabiskan waktu di alam terbuka, bermeditasi, atau sekadar berkumpul dengan teman dan keluarga.[allodr/*]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Lihat Juga Berita Ini :
Close
Back to top button

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.