Street Dakwah Dompet Dhuafa Syahadatkan 9 Orang
Hong Kong, BI – Pada Ahad, 12 Januari 2025, Dompet Dhuafa Hong Kong dan Helpers Of Islam Group (HIG) kembali berkolaborasi mengadakan street dakwah yang berlokasi di pusat Central District, Hong Kong. Street dakwah ini melibatkan para sukarelawan dan mualaf dari Filipina dan Indonesia yang tergabung dalam komunitas Helpers Of Islam Group (HIG).
Kegiatan diawali dengan doa bersama yang dipimpin oleh brother Yusuf selaku ketua HIG. Turut hadir juga Ustadz Husnul Muttaqin, Dai Ambassador Dompet Dhuafa Hong Kong.
Kegiatan berlangsung dengan membagikan brosur, selebaran dan buku saku berbahasa Inggris dan Tagalog yang memuat informasi tentang Islam secara umum.
Peserta juga membagikan hijab secara gratis dan beberapa souvenir islami lainnya dengan tujuan menyampaikan dan menebarkan pesan-pesan kedamaian Islam yang menjadi salah satu inti dakwah Rasulullah saw. Adapun mad’u atau obyek dakwah dari kegiatan ini difokuskan untuk Warga Negara Filipina yang non-muslim dan umumnya seluruh non-muslim yang ada di sekitar titik kegiatan berlangsung.
Cuaca dan hembusan angin dingin tidak menyurutkan semangat dakwah di jalan. Alhamdulillah, dengan izin Allah bertambah Sembilan (9) saudari seiman; Delapan (8) orang Warga Negara Filipina dan Satu (1) orang Warga Negara Indonesia megikrarkan dua kalimat syahadat pada street dakwah kali ini, proses ikrar syahadatain dibimbing langsung oleh Ustadz Husnul Muttaqin dan brother Yusuf. Setelah mengikrarkan syahadat, setiap peserta yang hadir memberikan ucapan selamat, dan seluruh peserta wanita bersalaman serta berpelukan.
Mereka juga mencoba mengenakan hijab, tampak wajah mereka sangat bahagia dan berseri seri. Bahkan salah satu dari mereka mengatakan kala memakai hijab dirinya tampak lebih cantik dengan perspektif new look-nya.
Setiap mualaf yang baru bersyahadat diminta untuk mengisi form yang memuat informasi data diri dan kontak yang bisa dihubungi, untuk mengingatkan dan mengajak mereka melanjutkan proses belajar dan pembinaan lanjutan mendalami Islam yang rutin diadakan setiap hari Ahad di Masjid Ammar, Wanchai.
Pengawalan pendidikan lebih lanjut dibawah bimbingan Ustadz Husnul Muttaqin, dibawah naungan serta pengawasan dari Islamic Union of Hong Kong.
Selama proses street dakwah ini juga tidak sedikit non-muslim yang hanya mampir untuk berdiskusi dan mengenal lebih dalam tentang Islam, ada juga yang penasaran sekedar melihat apa yang sedang terjadi, ada juga yang sekedar mengambil brosur lalu pergi, semua dilayani dan diterima dengan baik oleh sahabat HIG.
Sebelum acara berakhir Ustadz Husnul Muttaqin memimpin doa penutup, mendoakan saudara-saudari seiman yang diuji dengan sakit agar dianugerahkan kesembuhan, dan terkhusus untuk saudara-saudari yang sudah memeluk Islam agar dikokohkan imannya oleh Allah.
“Mari kita sama-sama mendoakan saudara-saudari seiman yang sedang diuji dengan sakit, agar dianugerahkan kesembuhan, dan terkhusus untuk saudara-saudari yang sudah memeluk Islam agar dikokohkan imannya oleh Allah,” harapan sang ustadz dalam doanya dan diaminkan para jamaah yang hadir.
Informasi mualaf bisa menghubungi nomor +852 6544 5190.(BI/Lutfi)