Hong KongWarta Migran

PIM Wisuda Angkatan Pertama Beauty Class

Hong Kong, BI [04/01] – Perempuan Indonesia Maju (PIM) Hong Kong mengadakan acara wisuda pertama Beauty Class pada Minggu, 14 Desember, di ruang Ramayana lantai dua KJRI HK. Sebanyak 10 orang telah lulus dengan predikat MUA (Make Up Artist) setelah menyelesaikan kelas selama 3 bulan.

Acara wisuda ini bersamaan dengan perayaan Christmas yang diadakan oleh PIM. Angkatan pertama kelas Beauty Class sendiri berdiri pada tanggal 30 Maret 2025, dengan mengambil tempat di taman Kaitak, exit D.

Dengan motto “Belajar tanpa batas,” Beauty Class ini memiliki dua mentor, yakni Reni Yosua dan Mojang Gelis. Mereka menyediakan kelas belajar MUA secara gratis, tanpa dipungut biaya sepeser pun.

Para peserta kelas wajib memiliki atau membawa alat Make Up sendiri. Layaknya seorang perias pada umumnya. Namun, mentor juga menyediakan peralatan yang mungkin peserta tidak memilikinya.

Reni mengatakan bahwa belajar MUA di Beauty Class ini sangat mudah dan simple. “Mereka bisa belajar gratis, tanpa dipungut biaya sepeser pun. Di kelas ini juga merupakan program dari PIM yang berkelanjutan. Tidak ada batasan, siapapun boleh belajar. Dan waktunya juga fleksibel,” katanya.

Sebagai mentor, Reni dan Mojang mengatakan bahwa semua teman-teman bisa belajar menjadi MUA di Hong Kong ini dengan memanfaatkan waktu sebaik-baiknya saat libur. “Manfaatkan waktu libur, mumpung di Hong Kong banyak kesempatan, belajar gratis. Jika sudah di Indonesia, selain kendala waktu, pasti biaya sangat lah mahal. Dan MUA bisa dijadikan usaha nantinya setelah pensiun menjadi PMI,” kata Reni.

Elis Suryani, salah satu peserta yang diwisuda, mengungkapkan rasa bahagianya setelah tiga bulan belajar MUA di Beauty Class. “Saya sangat bahagia karena bertambahnya ilmu dan skill baru. Saya berharap setelah belajar MUA, kelak bisa membuka usaha di tanah air, seperti memiliki galeri sendiri. Melihat persaingan lapangan pekerjaan yang semakin ketat,” Ungkap perempuan asal Lampung ini.

Kelas Beauty ini bisa menyelesaikan kelas 10 kali pertemuan dan biasanya selesai dalam kurun waktu 3 bulan. Menurut rencana, program ini berjalan dengan 4 kali setahun bisa mewisuda para peserta.(esti)

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Most Voted
Newest Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Lihat Juga Berita Ini :
Close
Back to top button

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.