HK Laporkan 2.492 Kasus Infeksi dan 86 Kematian
Hong Kong, BI – Dr. Albert Au dari Pusat Perlindungan Kesehatan (CHP) Departemen Kesehatan mengumumkan pada pukul 16:30 hari ini bahwa ada 2.492 kasus COVID-19 hari ini yang terdiri dari 1.227 dikonfirmasi melalui tes asam nukleat dan 1.265 kasus dikonfirmasi melalui Tes Antigen Cepat dari deklarasi online.
Sejumlah 1.173.096 orang telah terinfeksi sejauh ini selama gelombang kelima.
Ada 8 kasus impor yang dilaporkan hari ini. Kasus impor tersebut berasal dari Australia, Korea Selatan, Irlandia, Jerman, dan Singapura.
Sebanyak 86 kematian baru dilaporkan oleh Otoritas Kesehatan. 96% pasien meninggal berusia di atas 60 tahun, sedangkan 70,9% pasien meninggal berusia di atas 80 tahun.
Dr. Lau Ka-hin dari Otoritas Rumah Sakit mengatakan bahwa 9.503 pasien masih dirawat di rumah sakit, 9 pasien dalam kondisi kritis dan 11 di antaranya masih dalam kondisi serius dan 68 pasien dalam kondisi kritis dirawat di Unit Perawatan Intensif.
Sementara itu, 20.876 karyawan di bawah Otoritas Rumah Sakit dinyatakan positif COVID-19. 19.175 di antaranya telah kembali bekerja setelah pulih.[bi]