Lifestyle

Mahasiswa China Ciptakan Alat Ciuman Jarak Jauh

Beijing, BI – Ciptaan mahasiswa asal Tiongkok ini bisa jadi alternatif untuk pasangan yang sedang LDR atau cinta jarak jauh, seperti Pekerja MIgran Indonesia yang ada di Hong Kong dan Macau.

Sekelompok mahasiswa Tiongkok telah menciptakan perangkat yang memungkinkan pengguna merasakan perasaan otentik mencium pasangan mereka dengan alat berbentuk 3D.

Melansir Global Times China, penemuan ini dipatenkan oleh Changzhou Vocational Institute of Mechatronic Technology di provinsi Jiangsu, China timur. Perangkat ini terbuat dari silikon, lengkap dengan modul berbentuk mulut, dimaksudkan untuk meniru tekanan, gerakan, dan suhu bibir pencium dengan menggunakan sensor.

Mesin ini bekerja dengan memasangkan perangkat dengan aplikasi seluler dan menyambungkan perangkat ke port pengisian daya ponsel. Setelah memasangkan perangkat dengan pasangannya di aplikasi, pasangan jarak jauh dapat “mengupload” ciuman mereka, menggunakan modul perangkat berbentuk mulut, yang kemudian ditransfer ke ujung penerima.

Bahkan, mesin tersebut juga dapat mengirimkan suara yang dibuat pengguna saat mereka berciuman. Penemu utama Jiang Zhongli mengatakan, dia sedang menjalin hubungan jarak jauh dengan pacarnya ketika dia mendapatkan ide untuk membuat perangkat tersebut.

“Di universitas saya, saya menjalin hubungan jarak jauh dengan pacar saya sehingga kami hanya berhubungan satu sama lain melalui telepon. Dari situlah inspirasi perangkat ini berasal,” tuturnya.[bi]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Lihat Juga Berita Ini :
Close
Back to top button

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.