Nasional

5 Provinsi Mengalami Kenaikan Kasus Covid-19

JAKARTA, BI – Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, cakupan provinsi untuk pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Mikro akan diperluas.

Perluasan itu meliputi lima provinsi yakni Kepulauan Riau, Bengkulu, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara dan Papua Barat.

“Sehingga ini totalnya menjadi 30 provinsi,” kata Airlangga pada keterangan pers yang disiarkan melalui akun Sekretariat Presiden di Youtube, Senin (3/5).

Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) menjelaskan bahwa lima provinsi tersebut mengalami kenaikan kasus Covid-19 sehingga perlu menerapkan PPKM Mikro.

PPKM Mikro sendiri, lanjut Airlangga, akan dilakukan perpanjangan yang ketujuh. “Antara tanggal 4 sampai dengan 17 Mei,” ucapnya.

Ketua Umum Partai Golkar itu juga memaparkan laporan kasus harian Covid 19 yang secara nasional membaik. Dia membandingkan jumlah kasus pada Januari yang mencapai 10.000, sedangkan pada April tercatat hanya 5.222 kasus harian.

“Kalau kita bicarakan kasus aktif, rata-rata sekitar 107.000 kasus, sedangkan di Januari mencapai 139.963 kasus,” kata Airlangga. (mcr9/jpnn)

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Back to top button
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.