InternasionalWarta Migran

Beranianya Agensi Pekerja Asing Memalsu Visa Kerja

Taiwan, BI – Palsu memalsu dokumen sering dilakukan oleh perusahaan jasa sebagai bentuk usaha memperlancar urusan surat menyurat atau apapun itu.

Di Taiwan dikabarkan ada sekitar 8 pekerja migran Indonesia [PMI] dan Filipina bersama kedelapan majikannya telah menjadi korban agensi nakal yang gemar memalsukan berkas perizinan dari depnaker dan imigrasi.

Hal tersebut disampaikan oleh Tim satuan khusus imigrasi New Taipei City saat melakukan penyelidikan dan menindaklanjuti kasus agensi Kuang Da yang dilaporkan telah memalsukan dokumen beberapa majikan.

Imigrasi juga mengatakan, setelah di lakukan penyelidikan lebih lanjut ternyata agen tenaga kerja asing tersebut izin operasinya telah habis.

“Agensi Kuang Da sudah habis masa berlakunya sejak bulan November tahun 2020 lalu, namun Agensi yang sudah berdiri 21 tahun itu masih tetap menjalankan operasinya tanpa perdulikan aturan” tukasnya.

Agen tersebut diduga memalsukan Surat Izin Kerja dari Kementerian Tenaga Kerja yang berkaitan dengan Izin Tinggal Orang Asing [visa] dan Penerimaan Aplikasi Departemen Imigrasi untuk Perpanjangan Tempat Tinggal.

Dikatakan oleh otoritas bahwa agensi tersebut memodifikasi surat-surat hingga menyerupai aslinya, meskipun hal yang sebenarnya terjadi adalah agensi Kuang Da tidak melakukan proses apapun selain membuat gambar, imbasnya PMI, pekerja asing dan majikan mengalami masalah hukum karena didakwa telah melakukan pekerjaan dan mempekerjakan orng asing secara ilegal.

Imigrasi meminta masyarakat maupun pekerja migran asing yang direkrut oleh agensi Kuang Da berhati-hati dan segera melaporkan diri untuk di cek kebenaran dokumentasinya.

Sementara itu, kasus 8 pekerja migran asing dan majikannya sudah ditangai oleh TIWA dan otoritas terkait, untuk agensi sendiri kasusnya dilimpahkan ke Kantor Kejaksaan New Taipei City untuk dilakukan penyelidikan atas dugaan penipuan, pelanggaran kepercayaan, memalsukan dokumen, dan menjadi agensi ilegal untuk meraup keuntungan sendiri. [Radar-T/faisalsoh]

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Back to top button
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.