10.000 PRT Menunggu Penerbangan, HK Akan Buat Kebijakan
Hong Kong, BI – Otoritas sedang membahas kedatangan pekerja migran untuh rumah tangga baru, DAB menyarankan supaya otoritas mengizinkan mereka yang akan datang ke Hong Kong melakukan karantina dinegara asl masing – masing untuk menghindari penangguhan penerbangan
Sementara itu otoritas kesehatan akan menghentikan maskapai penerbangan dari negara tertentu jika dalam seminggu ada tiga atau lebih penumpang penerbangan yang dinyatakan positif Covid-19 pada saat kedatangan.
Anggota parlemen Edward Leung mengatakan diperkirakan sekitar 10.000 pembantu sedang menunggu untuk datang ke Hong Kong dan jika penerbangan ditangguhkan dari waktu ke waktu maka akan diperlukan waktu hampir dua tahun bagi mereka semua untuk terbang.
Dia juga yang menyarankan supaya calon pekerja rumah tangga bisa melakukan karanirna di negara asal masing – masing selama 14 hari sebelum menjalani karantina tujuh hari lagi saat mereka tiba di Hong Kong.
Leung juga mencatat jika Singapura juga telah memperkenalkan pengaturan serupa tahun lalu, meskipun itu adalah inisiatif yang dipimpin oleh sebuah industri, namun hal itu lebih baik daripada melakukan penangguhan penerbangan bagi mereka.
“Dengan begitu kita tidak perlu melakukan perubahan besar pada mekanismenya. Ini akan lebih mudah diterapkan. Jika kita harus mengubah mekanisme itu akan memakan banyak waktu untuk melobi pejabat pemerintah dan juga anggota Dewan Legislatif, ”kata legislator kepada wartawan dalam konferensi pers virtual.
“Oleh karena itu, cara terbaik adalah melakukan sesuatu yang ekstra, yaitu mengkarantina mereka di negara mereka sendiri sebelum datang ke Hong Kong,” jelas Leung.[bi]