Daerah

Lumajang-Malang Diguncang 60 Kali Gempa

MALANG, BI – Aktivitas kegempaan terus terjadi di sekitar perbatasan Kabupaten Malang dan Lumajang di lepas lautan. Bahkan hingga menjelang sore sudah ada 60 aktivitas gempa susulan yang terjadi di sekitar kooordinat titik pusat gempa.

Kepala BMKG Stasiun Geofisika Karangkates Ma’muri mengatakan, catatan BMKG aktivitas kegempaan terus terjadi di sekitar lokasi gempa berkekuatan magnitudo 5,0 SR yang berpusat pada 167 kilometer barat daya Lumajang dengan koordinat 9,61 LS – 112,91 BT, yang terjadi pada pukul 09.53 WIB.

“Dari catatan kami hingga siang ada 60 gempa hingga pukul 15.35 WIB, Sabtu siang. Terakhir berkekuatan magnitudo 2,7,” kata Ma’muri dikonfirmasi MNC Portal pada Sabtu sore (9/7).

Mayoritas gempa susulan yang terjadi sejak pukul 09.53 WIB yang berkekuatan magnitudo 5,0, berada di kisaran kekuatan magnitudo 2 – 3. “Yang bisa dirasakan hanya yang tadi pagi dengan kekuatan magnitudo 5,0,” ujarnya.

Sementara itu Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang belum menerima adanya laporan kerusakan akibat serangkaian gempa yang menerjang pesisir selatan Kabupaten Malang.

“Alhamdulillah sejauh ini aman, belum menerima laporan kerusakan,” ungkap Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang Sadono. (kha)

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Lihat Juga Berita Ini :
Close
Back to top button
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.