Internasional

Korea Utara Tuduh Korea Selatan Tularkan Virus

Korea Utara, BI – Korea Utara telah menyatakan “kemenangan cemerlang” atas Covid-19, ketika Kim Yo Jong saudara perempuan Kim Jong Un mengungkap bahwa dia juga jatuh sakit selama wabah.

Berbicara pada pertemuan pekerja kesehatan dan ilmuwan, Kim mengumumkan “kemenangan … dalam perang melawan penyakit pandemi ganas”, demikian diberitakan oleh Kantor Berita Pusat Korea resmi.

Korea Utara mengacu pada “pasien demam” daripada “pasien Covid” dalam laporan kasus, tampaknya karena kurangnya kapasitas pengujian.

Ini telah mencatat hampir 4,8 juta infeksi “demam” dan hanya 74 kematian dengan tingkat kematian resmi 0,002 persen, menurut media pemerintah. Tidak ada kasus baru yang dilaporkan sejak 29 Juli.

Penanganan pandemi ini “adalah keajaiban yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam sejarah kesehatan masyarakat dunia,” kata Kim yang disambut tepuk tangan meriah, menurut KCNA. “Kemenangan yang diperoleh rakyat kita adalah peristiwa bersejarah.”

Kim Yo Jong juga mengklaim wabah Covid-19 di negara itu disebabkan oleh Korea Selatan, oleh karena itu otoritasnya akan menyiapkan “pembalasan”.

Klaim Yo Jong tersebut diatas ditolak otoritas Korea Selatan. Kementerian Unifikasi Seoul Korea Selatan pada hari Kamis [11/8] menyampaikan komentarnya terkait tuduhan Korea Utara diatas.

“Korea Utara mengulangi “klaim tidak berdasar” dan itu sangat disesalkan bahwa Pyongyang membuat “pernyataan kasar hingga mengancam”. (bi/AFP)

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Back to top button
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.