Daerah

Gempa Jember Terus Berlanjut, Kali Ini Magnitudo 5,3

Jakarta, BI – Gempa bumi susulan kembali terjadi di Samudra Hindia wilayah Jember, Jawa Timur (Jatim). Gempa kali ini berkekuatan magnitudo 5,3.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika menginformasikan gempa M 5,3 ini terjadi pada hari ini, Selasa (6/12) pukul 17.22 WIB. Titik gempa berada di koordinat 10,58 derajat Lintang Selatan dan 113,41 derajat Bujur Timur.

Pusat gempa tersebut berada di laut pada arah 266 km arah barat daya Jember. Hiposenter gempa berada di kedalaman 10 km.

Pada hari ini, gempa bumi terjadi beberapa kali di laut wilayah Jember.

Sebelumnya, terjadi gempa bumi magnitudo (M) 6 pada pukul 13.07 WIB. Titik gempa pertama itu berada di koordinat 10,75 derajat Lintang Selatan (LS) dan 113,42 derajat Bujur Timur (BT). Pusat gempa berada di 284 km arah barat daya Jember dan berada di laut pada kedalaman 10 km.
Kemudian terjadi lima gempa susulan yang terjadi juga berada pada kedalaman 10 km. Lima gempa susulan terjadi tak jauh dari titik gempa pertama.

Berikut 5 peristiwa gempa susulan yang terjadi:

– Gempa M 4,3 pada pukul 13.25 WIB pada 10,39 LS dan 113,24 BT
– Gempa M 4,1 pada pukul 13.36 WIB pada 10,29 LS dan 113,19 BT
– Gempa M 4,3 pada pukul 13.49 WIB pada 10,63 LS dan 113,35 BT
– Gempa M 3,9 pada pukul 14.15 WIB pada 10,64 LS dan 113,42 BT
– Gempa M 3,5 pada pukul 14.15 WIB pada 9,79 LS dan 113,49 BT

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.