Hong Kong

Observatorium Keluarkan Signal T1 Untuk Topan Saola

Hong Kong, BI [30/8] – Observatorium mengeluarkan sinyal siaga nomor 1 pada hari Rabu sore ini [30/8], Topan Super Saola tampak bergerak mendekati Hong Kong dan masuk dalam jarak 800 km.

Observatorium juga menyebutkan sinyal angin kencang nomor 3 akan dikeluarkan pada Kamis besok [31/8].

Dikatakan bahwa menurut perkiraan cuaca saat ini, badai akan menjaga jarak lebih dari 300 km dari Hong Kong pada Rabu malam dan Kamis pagi, dan sinyal siaga akan tetap berlaku hingga paling lambat tengah pada hari Kamis [31/8].

Dan saat Saola mendekat ke pantai timur Guangdong, angin akan menguat secara bertahap dan sinyal yang lebih tinggi akan mulai berlaku.

“Di bawah pengaruh monsun timur laut, masih ada ketidakpastian dalam jalur dan intensitas Saola. Badai ini mungkin akan mendarat di Guangdong atau bergerak ke barat melintasi perairan pesisir Guangdong,” jelas otoritas observatorium Hong Kong.

Saola berpusat di Taiwan selatan pada Rabu sore ini dan diperkirakan bergerak ke barat-barat laut melintasi bagian timur laut Laut Cina Selatan. [BI]

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Back to top button
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x

AdBlock Terdeteksi!

Silahkan matikan / whitelist website ini jika anda menggunakan AdBlock Extension. Iklan dari website ini sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis kami. Terima Kasih. - Please turn off / whitelist this website if you're using AdBlock Extension. Advertising from this website is vital for the sustainability of our business. Thank You.